Resep Kopi Ala Chef Willgoz, Bisa Dibuat di Rumah

kamu bisa tetap minum kopi ala coffee shop dengan budget miring

Headline, Konten630 Views

Channel Indonesia –  Tingginya peminat minum kopi di Indonesia membuat menjamurnya coffee shop diberbagai daerah.

Tak hanya coffee shop, coffee to go dan kopi-kopi pinggir jalan pun banyak diminati masyarakat. Dominasi populasi anak muda Indonesia yang terdiri dari generasi Y dan X menciptakan gaya hidup baru dalam mengonsumsi kopi.

Tak perlu risau dan gundah gulana, jika keuangan lagi seret, kamu bisa tetap minum kopi ala coffee shop dengan budget miring

Berikut resep kopi kekinian ala Chef Willgoz yang dikutip dari channel Youtubenya. Menggunakan bahan yang bisa dibeli di toko-toko terdekat dengan harga yang tentu lebih terjangkau dan bisa menghasilkan kopi yang bisa diminum hingga beberapa ke depan. Yuk simak selengkapnya.

Resep :

Ekstrak kopi :

1 bks nescafe classic ukuran 50 Gram

450 ml air

(hasil akan di bagi 3 untuk ukuran 1 L /botol)

Rasa aren :

150 ml hasil ekstrak kopi

50-70 gr aren di lelehkan

800 ml susu uht

Rasa Hazelnut :

150 ml hasil ekstrak kopi

75-100 gr perasa hazelnut (beda merk beda takaran)

750 ml susu uht

Rasa Tiramisu :

150 ml hasil ekstrak kopi

75-100 gr perasa tiramisu (beda

Cara membuat :

1.Masukkkan kopi ke dalam panci sambil dinyalakan kompornya.

2.Aduk kopi jangan sampai mendidih karena akan terasa pahit. Cukup sampai muncul gelembung-gelembung kecil.

3.Potong gula aren dan lelehkan di dalam panci dengan api kecil. Lalu saring supaya tidak ada kotoran yang tercampur.

4.Jangan lupa gunakan timbangan terutama untuk yang akan menjual kopi ini lagi.

5.Untuk basic kopi masukkan sebanyak 150 gram.

6.Kemudian masukkan gula aren yang sudah leleh ke dalam kopi.

7.Masukan susu hingga cukup

8.Kocok kopi secara perlahan supaya tidak tumpah. Dan bisa diicip dan rasa disesuaikan dengan selera.

9.Untuk rasa yang selanjutnya bisa dimulai dengan proses yang sama. Masukkan 150 gram kopi yang sudah diseduh.

10.lalu masukan 100 ml pemanisnya

11.masukan susu dan kocok perlahan.(Dari berbagai sumber/Anisa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *