Channel Indonesia – Jika anda seorang yang menyukai makanan yang sehat atau penderita Diabetes, menginginkan kadar gula yang rendah dan menjaga kadar gula anda tetap terkontrol. maka ada beberapa daftar 8 makanan yang bisa menurunkan kadar gula darah dan mengontrol kadar gula darah.
Memilah makanan dengan indeks gilkemik (GI) rendah adalah salah satu cara untuk membantu menurunkan atau mengelola kadar gula darah. Indeks glikemik mengukur efek makanan tertentu pada kadar gula darah.
Bagi penderita diabetes, makanan dan minuman yang diserap tubuh secara perlahan adalah yang terbaik karena tidak menyebabkan lonjakan dan penurunan gula darah.
“Gula darah mengacu pada tingkat molekul glukosa dalam aliran darah Anda,” kata nutrisionis Mary Ellen Phipps, pendiri Milk & Honey Nutrition dikutip dari Eating Well.
“Harus ada jumlah tertentu dalam darah Anda setiap saat agar tubuh Anda berfungsi.” tambahnya.
Makanan Penurun Kadar Gula Darah
Berikut ini sejumlah makanan yang bisa menurunkan kadar gula darah dilansir dari berbagai sumber:
- Brokoli
Hasil penelitian menunjukkan brokoli mengandung sulforaphane yang bersifat penurun gula
darah sehingga memberi efek antidiabetes.
- Makanan laut
Dikutip dari Healthline, makanan laut seperti ikan dan kerang mengandung protein, lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat mengontrol kadar gula darah.
Selain itu, protein juga memperlambat pencernaan sehingga meningkatkan perasaan kenyang. Dengan begitu, Anda tidak akan makan berlebihan dan kadar gula darah dapat dijaga. - Kacang
Kacang dan selai kacang juga dapat mengontrol kadar gula darah. Bahkan, makanan ini cocok untuk dikonsumsi secara jangka panjang.
Jenis kacang yang dapat menjaga kadar gula darah mulai dari kacang tanah sampai kacang almond.
ilustrasi alpukatIlustrasi. Makanan yang bisa menurunkan kadar gula darah selanjutnya adalah alpukat. (iStockphoto/Milan Krasula) - Alpukat
Makanan yang bisa menurunkan kadar gula darah selanjutnya adalah alpukat. Buah yang satu ini sudah populer kaya lemak sehat, serat, vitamin, dan mineral, sehingga dapat menjaga dan menurunkan kadar gula darah. Selain itu, alpukat juga baik dikonsumsi oleh orang dengan tekanan darah tinggi.
- Bawang putih
Bawang putih merupakan bahan populer dalam obat tradisional untuk diabetes dan berbagai macam kondisi lainnya.
Menukil Medical News Today, senyawa dalam bawang putih dapat membantu mengurangi gula darah dengan meningkatkan sensitivitas dan sekresi insulin.
Sebuah studi pada 2017 menemukan bahwa suplemen bawang putih membantu mengatur kadar gula darah, kolesterol, dan kadar lipid pada penderita diabetes tipe 2.
- Oat Oat dan gandum memiliki kandungan serat tinggi yang dapat mengurangi kadar gula darah. Anda dapat menambahkan oat dan gandum ke dalam makanan atau konsumsi roti gandum.
- Raspberry
Buah beri, terutama raspberry dikemas dengan serat, nutrisi yang membantu memperlambat penyerapan gula, menjaga kadar gula darah tetap stabil. Satu cangkir buah beri yang lezat mengandung 8 gram serat. - Telur
Makanan penurun kadar gula darah berikutnya adalah telur karena kaya akan protein, lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan. Konsumsi telur dapat mengontrol gula darah.Penelitian menunjukkan konsumsi satu butir telur per hari dapat menurunkan kadar gula darah puasa sebesar 4,4 persen dan meningkatkan sensitivitas insulin dibandingkan konsumsi makanan lain pengganti telur.( Dari berbagai sumber/Annisa)