Begini Cara Mudah Hapus Semua Foto di Facebook Lewat Aplikasi dan Browser

Facebook menjadi aplikasi media sosial yang paling banyak digunakan oleh penduduk Bumi.

Konten409 Views

Channel Indonesia –  Facebook menjadi aplikasi media sosial yang paling banyak digunakan oleh penduduk Bumi. Melalui aplikasi ini pengguna bisa membagikan foto, video hingga status dengan pengguna lainnya.

Seperti diketahui bahwa media sosial Facebook dapat menjadi wadah untuk menyimpan momen tertentu dengan cara mengunggah koleksi foto dan video.

Meskipun foto telah diunggah, terkadang pengguna merasa perlu untuk menghapusnya. Salah satu alasannya adalah karena khawatir terhadap keamanan dan privasi.

Cara menghapus semua foto di Facebook sekaligus cukup mudah untuk dilakukan. Pengguna dapat menghapus foto di FB atau Facebook ini melalui aplikasi ataupun browser.  Berikut ulasannya

Cara Menghapus Semua Foto di Facebook
A. Cara Menghapus Foto di Facebook Sekaligus Lewat Aplikasi
  1. Buka aplikasi Facebook dan masuk ke akun yang digunakan.
  2. Setelah itu, pada halaman utama aplikasi, klik pada menu “Foto”.
  3. Kemudian pilih album yang berisi foto-foto yang ingin dihapus.
  4. Selanjutnya, klil pada opsi “More” yang terdapat di pojok kanan atas layar.
  5. Lalu klik pada opsi “Delete” dan konfirmasi lagi saat akan menghapus semua album foto.
  6. Selesai, foto-foto di album tersebut telah berhasil dihapus.
B. Cara Menghapus Foto di Facebook Sekaligus Lewat Browser
  1. Buka browser yang ada terdapat pada perangkat yang akan digunakan.
  2. Kemudian kunjungi laman Facebook.com dan login ataupun masuk dengan akun yang foto-fotonya ingin dihapus.
  3. Setelah berhasil login, masuk ke bagian foto berada.
  4. Selanjutnya, pilih album yang berisi foto-foto yang ingin dihapus.
  5. Lalu pada bagian pojok kanan atas layar, klik pada  opsi “More”.
  6. Kemudian klik pada opsi “Edit” dan lanjut klik opsi “Delete Album”.
  7. Setelah itu, klik pada opsi “Delete Album” sebagai konfirmasi untuk menghapus album tersebut.
  8. Selesai, foto-foto di album tersebut telah berhasil dihapus.

(Dari berbagai sumber/ Mifta Khurokhmah)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *