Cara Menonaktifkan Centang Biru di WA dan Mengaktifkannya ‎

WhatsApp merupakan salah satu aplikasi perpesanan yang sangat populer dan banyak digunakan di berbagai kalangan masyarakat.

Konten613 Views

Channel Indonesia – WhatsApp merupakan salah satu aplikasi perpesanan yang sangat populer dan banyak digunakan di berbagai kalangan masyarakat. Hal ini karena aplikasi WhatsApp menawarkan penggunanya untuk berkomunikasi dengan mengirim pesan baik pesan teks, suara, video, gambar, atau melakukan panggilan telepon dan panggilan video.

Sebagai aplikasi chat yang banyak digunakan, WhatsApp menawarkan berbagai fitur menarik. Salah satunya adalah fitur centang biru. Fitur centang biru ini berfungsi sebagai tanda bahwa penerima pesan telah membaca pesan yang dikirimkan. Sebenarnya tidak hanya untuk chat pribadi, namun juga berlaku pada pesan grup. Fitur ini sangat bermanfaat bagi pengguna yang ingin mengetahui dan memberi tahu apakah pesan yang dikirimkan diterima dengan baik atau tidak.

Namun bagi sebagian orang, fitur ini dapat menjadi sumber kekhawatiran privasi atau tekanan sosial. Maka dari itu tak sedikit pengguna yang ingin menghilangkan centang biru di obrolan WhatsAppnya. Untuk itu, pengguna dapat mengatur apakah fitur centang biru ini akan diaktifkan atau dinonaktifkan, berikut cara yang dapat dilakukan.

Cara Menonaktifkan dan Mengaktifkan Centang Biru di WA

A. Cara Menonaktifkan Centang Biru di WA
  1. Buka aplikasi WhatsApp pada perangkat yang digunakan
  2. Kemudian klik pada ikon titik tiga yang terletak pada bagian kanan atas
  3. Lalu klik pada menu pengaturan
  4. Selanjutnya pilih pada opsi akun
  5. Dan klik pada opsi Privacy
  6. Setelah itu, gulirkan layar ke bawah hingga menemukan opsi Laporan Dibaca
  7. Terakhir geser ikon Read Recipts dari hijah ke abu-abu
B. Cara Mengaktifkan Centang Biru di WA
  1. Buka aplikasi WhatsApp pada perangkat yang digunakan
  2. Lalu pilih menu pengaturan yang terdapat pada ikon titik tiga pada kanan atas layar.
  3. Setelah itu, klik pada opsi Account. Dan lanjutkan dengan pilih pada menu Privacy
  4. Terakhir, nyalakan opsi Read dengan klik ikon hingga menjadi hijau
  5. Selesai, Centang Biru WA sudah dapat diaktifkan

 

(Dari berbagai sumber/ Mifta Khurokhmah)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *