14 Tanaman Penghisap Asap Rokok untuk di Rumah

Pencemaran udara yang semakin membahayakan tubuh bisa ditanggulangi dengan menempatkan tanaman serap polusi. Tanaman apa saja yang cocok?

Channel Indonesia – Menghiasi rumah dengan tanaman pot tidak hanya menambah keindahan interior, tetapi juga memberikan rasa segar dan dampak baik bagi kebersihan udara sekitar.

Pencemaran udara yang semakin membahayakan tubuh bisa ditanggulangi dengan menempatkan tanaman serap polusi. Tanaman apa saja yang cocok?

Menghiasi rumah dengan tanaman pot menambah keindahan interior. Selain sebagai hiasan, beragam tanaman juga memberikan dampak baik bagi kebersihan udara sekitar.

Pencemaran udara yang semakin membahayakan tubuh bisa kamu tanggulangi dengan menempatkan tanaman serap polusi. Beberapa tanaman ini berguna meminimalisir pencemaran udara.

Baca Juga: Efek Asap Rokok pada Hewan Peliharaan

1. Palem kuning mampu menyerap racun asap rokok

Tanaman Palem Kuning

Palem kuning memiliki ragam manfaat. Seperti menyerap racun dan karbondioksida berlebih. Biasanya, palem kuning ditanam di dalam pot dan diletakkan pada sudut ruangan sebagai hiasan.

Tanaman palem kuning bisa menghilangkan polusi udara dalam ruangan akibat asap rokok, aseton (polusi akibat minyak, diesel, deterjen, pembersih dan lainnya), xylene (kotoran atau debu ventilasi) dan toluena (polusi udara akibat limbah kosmetik, cat dan bensin) seperti yang dituliskan pada laman food thesis.

Tak hanya mampu menyerap polusi udara, palem kuning juga bisa memproduksi oksigen dan mencegah permasalahan pernapasan.

2. Lidah buaya melawan paparan polusi udara

Tanaman Lidah Buaya

Umumnya, tanaman lidah buaya dimanfaatkan sebagai perawatan kulit dan rambut dengan ragam olahan. Mulai dari minuman, makanan, perawatan tubuh hingga menjadi penyerap polusi udara. Kemunculan produk-produk komersil yang mengandung lidah buaya ini banyak diminati konsumen.

Menurut lansiran dari finca canarias, gel lidah buaya bisa melawan zat beracun yang diakibatkan pencemaran lingkungan. Hal ini dikarenakan antioksidan vitamin A, C dan E. Lidah buaya juga mengandung mineral yang mencegah efek dari paparan polusi udara.

Baca Juga: Peneliti Jelaskan Perbedaan Kandungan Asap Rokok dan Uap Vape

3. Pakis (boston fern) menyerap polusi udara

 

Tanaman Pakis Haji.

Tanaman lainnya yang mampu mengurangi polusi udara akibat asap rokok ialah pakis boston. Tercemarnya udara akibat senyawa organik yang mengantarkan bau bensin, limbah plastik, deterjen, limbah kosmetik dan asap rokok membahayakan kesehatan tubuh.

Menurut laman co2meter, penelitian NASA terkait tanaman pakis boston termasuk ke dalam 9 daftar penyerap polusi udara.

Tanaman ini mampu menciptakan biosistem dan termasuk dalam bakteri, jamur dan mikroba lain di sekitar akarnya. Cara kerjanya terjadi ketika polusi masuk ke dalam biosistem akar yang ditranslokasi melalui daun.

4. Bunga lili si Tanaman Cantik

Tanaman Bunga Lili. (Foto: Pixabay/Capri23auto)

Kecantikan bunga lili efektif mengurangi polusi udara akibat asap rokok. Terkenal dengan kecantikannya, ternyata efektif juga dalam menetralisir polusi udara akibat racun dari asap rokok. Tanaman lili ini wajib kamu letakkan di dalam ruangan.

Keefektifannya dalam menyerap polusi udara yang disebabkan asap rokok atau bahan bakar kendaraan bermotor melalui daun dan mengirimkan ke akar demikian dilansir dari gardeningknowhow.

Bagi kamu perokok pasif, menyimpan tanaman lili ini membantumu dalam mengurangi bahaya asap rokok secara alami

5. Zamioculcas yang mengkilap

Tanaman Zamioculcas

Jenis tanaman hias dengan daun daun mengkilap ini, biasa disebut sebagai daun dolar oleh masyarakat Indonesia. Berasal dari Afrika Timur, tanaman ini sangat estetik jika diletakkan dalam ruangan untuk mempercantik interior rumah.

Perawatannya yang mudah, tidak butuh pencahayaan dari sinar matahari yang terlalu banyak dan kebutuhan airnya pun minimal sehingga cocok untuk dalam ruangan.

Mengutip Petal Republic, tanaman penyerap racun ini bisa membersihkan udara dari polusi, kandungan racun asap rokok, hingga jejak bahan kimia berbahaya di udara.

6. Tanaman karet menambah kadar oksigen dalam ruangan

Tanaman Karet

Tanaman karet dikenal sebagai penyerap benzena dan formaldehida, salah satu zat beracun yang umum ditemukan dalam asap rokok dan produk rumah tangga.

Tanaman ini juga efektif dalam menyerap racun udara berbahaya lainnya dan menambah kadar oksigen di dalam ruangan.

7. Lidah mertua menyaring udara

Tanaman Lidah Mertua

Lidah mertua adalah salah satu tanaman hias terbaik untuk menyaring udara. Tanaman ini mampu menghilangkan zat beracun seperti benzena, formaldehida, trikloroetilena, dan xilena serta mampu menjadi andalan tanaman penyerap polusi rokok.

Lidah mertua juga dapat menyerap karbon monoksida dan melepaskan oksigen pada malam hari, menjadikannya pilihan yang baik untuk ditempatkan di kamar tidur sehingga udara jadi lebih segar.

8. Bunga krisan untuk menghias rumah

Bunga Krisan

Bunga cantik krisan sangat efektif dalam menyaring udara. Tanaman penyerap polusi asap rokok ini dapat menyerap banyak racun, seperti formaldehida dan karbon monoksida.

Krisan sering digunakan untuk membersihkan udara di rumah sehingga bisa bebas polusi asap rokok. Selain itu, karena cantik, bunga ini cocok diletakkan dalam ruangan sehingga anggota keluarga lebih nyaman di rumah.

9. Kembang sepatu yang serbaguna

Kembang Sepatu

Kembang sepatu selain menjadi tanaman hias yang menarik, juga membantu menyaring udara. Tanaman ini mampu menyerap formaldehida dan menghilangkan zat kimia lainnya, membuat udara di sekitarnya lebih segar dan bersih.

10. Anggrek bulan, cantik dan efektif

Anggrek Bulan

Anggrek bulan adalah jenis tanaman hias yang indah dan efektif dalam menyerap formaldehida, xilena, dan toluena, zat berbahaya dari asap rokok yang berbahaya.

Selain mempercantik ruangan, tanaman penyerap racun ini juga membantu meningkatkan kualitas udara.

11. Sirih Belanda yang tangguh

Sirih Belanda

Sirih Belanda merupakan tanaman hias yang sangat efisien dalam menyaring berbagai polutan udara seperti formaldehida, benzena, dan karbon monoksida.

Tanaman ini dikenal dengan kemampuan adaptasinya yang luar biasa, dapat tumbuh baik dalam kondisi cahaya rendah, menjadikannya pilihan ideal untuk ruangan dengan pencahayaan minim.

Selain itu, sirih Belanda sangat mudah dirawat, memerlukan sedikit perhatian namun memberikan manfaat besar dalam meningkatkan kualitas udara di dalam ruangan.

12. Sri rejeki tak perlu di siram sering-sering

Tanaman Sri Rejeki

Sri rejeki, atau Chinese evergreen, adalah tanaman hias yang terkenal dengan kemampuannya dalam menyaring udara.

Tanaman ini dapat menghilangkan polutan bahan kimia seperti formaldehida dan benzena, serta meningkatkan kualitas udara di dalam ruangan.

Tanaman ini juga dikenal dapat bertahan dengan penyiraman yang tidak terlalu sering, membuatnya ideal untuk ruangan dengan pencahayaan yang tidak konsisten.

13. Gerbera yang amat enak dilihat

Tanaman Garbera

Bunga Gerbera adalah salah satu tanaman hias yang tidak hanya menarik secara visual dengan bunga-bunganya yang cerah dan beragam warna, tetapi juga memiliki manfaat sebagai pembersih udara alami. Kemampuannya membantu mengurangi tingkat polutan di udara, menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman.

14. Jade plant si penghilang zat berbahaya

Tanaman Jade Plant

Tanaman Giok, adalah jenis sukulen yang terkenal dengan kemampuannya dalam menyaring udara. Tanaman ini mampu menghilangkan zat-zat berbahaya seperti formaldehida dan benzena dari lingkungan sekitar, yang sering ditemukan dalam produk rumah tangga, cat, dan bahan bangunan.

Dengan kemampuannya untuk menyerap polutan udara, tanaman Giok menjadi pilihan yang baik untuk meningkatkan kualitas udara dalam ruangan, sambil menambahkan elemen hijau yang menenangkan ke dalam ruang hidup atau kerja.

Berhenti Merokok atau Beralih ke Pilihan yang Lebih Baik

Ilustrasi berhenti merokok

Tanaman-tanaman ini tidak hanya mempercantik lingkungan tetapi juga berfungsi sebagai penyaring udara alami, dan membantu mengurangi polutan akibat asap rokok yang berbahaya bagi kesehatan.

Namun, meskipun tanaman ini dapat membantu membersihkan udara, mereka tidak dapat sepenuhnya menghilangkan bahaya yang disebabkan oleh asap rokok.

Oleh karena itu, strategi utama adalah untuk berhenti merokok. Namun bagi perokok dewasa yang masih ingin menggunakan produk nikotin, mereka dapat beralih ke pilihan yang lebih baik seperti rokok elektronik (vape) atau produk tembakau yang dipanaskan yang tidak menghasilkan TAR atau zat berbahaya hasil dari proses pembakaran. Produk tembakau yang dipanaskan dan rokok elektronik atau vaping menghantarkan nikotin melalui proses pemanasan, oleh karena itu bisa menjadi langkah yang lebih baik untuk mengurangi risiko kesehatan akibat pembakaran rokok.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *