Channel Indonesia – Di era digital ini, ilmu pengetahuan dan teknologi telah berkembang dengan sangat pesat. Dengan hadirnya teknologi yang semakin canggih dan modern, kita dituntut untuk bisa menguasai berbagai macam kemampuan. Salah satu kemampuan yang perlu dikuasai yaitu kefasihan dalam menggunakan program aplikasi Microsoft Word terutama untuk mengatur paragraf di dalamnya.
Microsoft Word merupakan suatu program aplikasi yang berfungsi untuk mengolah kata yang meliputi membuat, menyunting, hingga membuat suatu format dokumen. Cara mengatur paragraf di Word sangat penting untuk diketahui. Bukan tanpa alasan, mengingat ini bisa membuat tugas kantor atau bahkan karya tulis bisa terlihat lebih rapih. Mengatur paragraf di Word dapat dilakukan dengan beberapa langkah mudah.
Berikut beberapa langkah mudah untuk mengatur paragraf di Word.
- Pertama, tentukan tulisan yang ingin diatur paragrafnya
- Blok tulisan tersebut lalu klik kanan dan pilih opsi Paragraph
- Lanjut pilih opsi Alignent (untuk memilih pilih posisi teks, baik rata kiri, tengah, kanan, atau rata kanan-kiri).kemudian pilih atau atur format paragraf sesuai dengan yang diinginkan
- Pilih opsi Indentation untuk menentukan jarak teks dari batas kertas atau margin dokumen
- Pilih opsi Spacing untuk mengatur jarak antara baris dalam satu paragraph (misalnya, single, double, atau 1,5 lines).
- pilih opsi line and page breaks/garis dan pemisah halaman untuk menentukan apakah paragraf harus memulai di halaman baru atau tidak, atau apakah paragraf harus dibagi menjadi beberapa baris (dalam kasus teks yang terlalu panjang untuk satu baris).
- Klik tab stops/tanda tabulasi untuk menentukan letak dan jenis tanda tabulasi (misalnya, rata kiri, rata kanan, rata tengah, atau tanda titik).
- Untuk menyelesaikan pengaturan format tulisan, klik opsi Ok.
Selain cara di atas, untuk mengatur paragraf di Word juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan tab Home di lembar kerja Word.
Adapun langkah-langkahnya melalui tab home adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi Word di perangkat
- Pilih dokumen yang ingin diatur paragrafnya
- Pilih tab Home kemudian klik ikon
- Pilih tab Home Line and Paragraph Spacing di bagian menu Paragraph
- Atur jarak paragraf sesuai kebutuhan.
Cara ini memungkinkan pengaturan paragraf di Word secara singkat dan mudah. Itulah cara untuk mengatur paragraf di Word. Semoga bermanfaat.
(Dari berbagai sumber/ Mifta Khurokhmah)