Channel Indonesia – Apabila pernah terbang ke Bandara Sepinggan di Balikpapan, Kalimantan Timur, dalam beberapa tahun terakhir, barangkali kamu tahu soal fasilitas bioskop yang ada di sana.
Benar, di Bandara Sepinggan, traveler atau turis dapat menikmati fasilitas bioskop yang ada di sana dan tidak dipungut biaya alias gratis. Bioskop yang diberi nama Airport Cinema ini dibuka sejak 2016.
Fasilitas menarik ini menjadi salah satu daya tarik di bandara bernama lengkap Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan ini.
Di bioskop Bandara SAMS Sepinggan, pelancong kamu bisa menonton film layaknya di bioskop komersial biasa, tapi tanpa membeli tiket. Bioskop ini juga menghadirkan beragam pilihan film yang disaksikan pelancong.
Sayangnya, Bioskop tersebut dibatasi hanya sampai 20 orang saja, hanya sedikit kapasitas yang tersedia dibanding dengan bioskop yang ada di mal mal.
Ketika pandemi Covid-19 melanda, Airport Cinema sempat tidak beroperasi. Tapi, kini Airport Cinema Bandara Sepinggan sudah dibuka kembali.
Airport Cinema sendiri sengaja dibangun untuk para penumpang yang singgah atau menunggu keberangkatan pesawat di Bandara SAMS Sepinggan.
Untuk penayangan film di Airport Cinema pun ada jadwalnya. Dalam satu hari, Airport Cinema menghadirkan empat kali penayangan.
Berikut jam penayangan film di Airport Cinema Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan.
– 07.00-09.00 WITa
– 11.00-13.00 WITa
– 15.00-17.00 WITa
– 19.00-21.00 WITa
Jika kamu singgah di Bandara SAMS Balikpapan, boleh berkunjung dan menikmati fasilitas bioskop yang disediakan ya.(Dari berbagai sumber/Annisa)